BukuUlasan

Ruang Baca Jakarta, Cara Asik Baca Buku di Tengah Kota.

Ruang Baca Jakarta

Jakarta, kota yang dipenuhi  dengan kesibukan dari matahari terbit sampai matahari tenggelam ke dalam gelapnya malam. Terlebih lagi di daerah pusat perkotaan yang dilalui oleh transportasi umum, sekarang ada lho, tempat yang asik untuk rehat sejenak dari sibuknya Ibu Kota yaitu Ruang Baca Jakarta adalah salah satunya.

Ruang Baca Jakarta adalah perpustakaan mini yang terdapat di antara Stasiun KRL Sudirman, Stasiun KA Bandara BNI City, dan juga Stasiun MRT Dukuh Atas. Hadirnya Ruang Baca atau perpustakaan mini di antara 3 Stasiun ini menjadi salah satu fasilitas pilihan, untuk menunggu waktu kedatangan atau keberangkatan KRL, KA Bandara, atau pun MRT.

Berkunjung ke Ruang Baca Jakarta

ruang baca jakarta, perpustakaan, perpustakaan mini, perpustakaan jakarta, tempat baca buku
di dalam Ruang Baca Jakarta

Sore itu, saya sehabis pulang meeting dari Senayan City dengan menggunakan Trans Jakarta pengumpan, turun di halte Stasiun Sudirman kalau tidak salah namanya. Dari sana saya turun melalui tangga dan melewati sisi samping pintu masuk Stasiun MRT Dukuh Atas. Saat itu juga sebenarnya saya ada janji dengan dengan istri yang pada saat artikel ini ditulis pertama kali masih menjadi pacar hehe.

Kami bertemu dan mencoba kulineran di Jl. Blora sekitara Stasiun Sudirman tetapi, pada waktu itu saya datang lebih dulu karena pekerjaan saya yang cepat terselesaikan. Ketika sampai di sekitaran Stasiun MRT dan KRL, saya mencari tempat yang pas untuk menunggu kedatangan dirinya eahahaha.

Terlihatlah bangunan biru yang mencolok tempat yang kelihatannya kece untuk menunggu. Saya berjalan ke arah bangunan kecil tersebut yaitu Ruang Baca Jakarta, perpustakaan mini untuk menunggu dan sambil membaca novel yang saat itu saya baca adalah Bumi Manusia. Ketika masuk ke dalam Ruang Baca Jakarta terlihat beberapa anak kecil yang sedang asik membaca buku cerita.

Baca Juga Artikel Abang Dayu Lainnya:

Fasilitas dan Jam Operasional di Ruang Baca Jakarta

ruang baca jakarta, perpustakaan, perpustakaan mini, perpustakaan jakarta, tempat baca buku
Sisi Ruang Baca Jakarta

Lalu ada dua petugas yang menjaga, dan mengarahkan saya untuk mengisi buku absen terlebih dahulu. Di dalam Ruang Baca ini kawan, menurut saya pribadi nyaman dan pemandangannya langsung menghadap keramaian Ibu Kota. Pendingin ruangannya juga berfungsi dengan maksimal sehingga bisa mengusir gerah dalam tubuh akibat panasnya Jakarta.

Selain itu, di dalam Ruang Baca sendiri terdapat beberapa rak buku dengan berbagai genre bacaan. Seperti politik, novel romantis, hingga buku bisnis, dan sebagainya tersedia di dalam Ruang Baca Jakarta. Nah kawan, untuk jam operasionalnya sendiri, informasi dari petugas mulai beroperasi dari Senin sampai Jumat jam 09.00 wib sampai dengan jam 18.00 wib.

Baca Juga Artikel Abang Dayu Lainnya :

Namun, untuk buku bacaan sampai saat ini belum dapat dipinjamkan  untuk dibawa pulang. Buku-buku di sini hanya boleh dibaca di tempat saja, tapi tidak apa-apa si menurut saya mah. Karena tempat ini memang asik buat menunggu seseorang atau pun menunggu jam keberangkatan kereta sambil menikmati buku bacaan yang tersedia.

Apalagi, tempatnya yang strategis dan dekat dengan Stasiun KRL dan MRT juga dengan cat yang mencolok yaitu warna biru. Membuat Ruang Baca Jakarta menjadi salah satu tempat yang harus kalian coba ketika transit dari Stasiun KRL ke Stasiun MRT, atau pun sebaliknya. Oh ya satu lagi, di sini juga terdapat beberapa stop kontak lho, cocok deh buat kalian yang lagi kelupaan membawa power bank hehe.

ruang baca jakarta, perpustakaan, perpustakaan mini, perpustakaan jakarta, tempat baca buku

Setelah saya asik dan tenggelam dalam cerita buku novel Bumi Manusia di dalam Ruang Baca Jakarta. Jam hampir menunjukkan pukul 5 sore dimana perpustakaan mini ini akan segera tutup. Dan saya pun meninggalkan tempat ini karena petugas sudah memberi informasi akan segera tutup.

Dan pada akhirnya, saya akan kembali mengunjungi tempat ini bila ada kesempatan. Tempat yang nyaman di tengah kota cocok untuk kalian coba bagi yang belum pernah.

Akhir kata, terima kasih.

Dayu Anggoro

Penyandang disabilitas yang hobi jalan dan kulineran. (Follow IG & twitter @abangdayu- email dayuag16@gmail.com)

Related Articles

24 Comments

  1. Wah skrg telah hadir perpustakaan mini ini, pas banget ah nanti aku sambil mau makan dimsum Arsyif mampir buat sekedar melepas penat di perpustakaan mini ini. Nice info banget mas

  2. Dulu gue kesel banget nih, di Indonesia kok ga ada semacam taman baca/perpustakaan yang deket transportasi umum KRL dan MRT sih? Soalnya perpus adalah tempat dimana bisa nambah wawasan dan literasi sambil ngegabut nungguin kereta.
    Sekarang ternyata udah ada, bikin pengen ke sana dah. Biar bisa berlama-lama baca-baca buku. Tapi bisa-bisa lupa naik keretanya lagi

  3. Konsepnya menarik ya. Sambil menunggu di staaiun, bisa baca2 buku. Setidaknya bisa menjadi alternatif bila merasa bosan dg gadget ya. Mudah2an banyak pengunjung yg berminat buat baca

  4. Sepertinya ini baru, ya? Rasanya terakhir saya naik MRT dan KRL dari sini belum ada. Bagus sih ini idenya. Apalagi kalau permanen. Semoga cepat atau lambat dengan adanya tempat-tempat seperti ini, minat baca masyarakat Indonesia juga terus meningkat

  5. setiap lewat situ jadi pusat perhatian si, tempatnya si ok , seandainya di setiap stasiun ada seperti ini. Bisa-bisa jadi tempat basecam anak-anak ya mas buat ruang belajar.

  6. Waaaa ini asyik banget
    Sepertinya baru ya ini, terakhir naik MRT dan KRL kayaknya belum ketemu ruang baca
    Atau sayanya kali ya yang kurang perhatian
    Yang pasti ini terobosan bagus. Semoga makin banyak yang memanfaatkan waktu menunggu dengan membaca buku ya

  7. Akhirnyaaaaa Jakarta punya ruang baca atau perpustakaan mini seperti ini.
    selalu senang menikmati kota lewat perrpustakaannya, tetap terasa tenang sambil menikmati hiruk pikuk di luar sana.

    Kapan-kapan main ke Jakarta lagi wajib banget nih main ke Ruang Baca Jakarta.

    Btw, kalau nyumbang buku ke ruang baca ini bole gak ya? pengen naruh buku karya sendiri di sana. hehehehe.

  8. Wah, sepertinya koleksi bukunya bagus-bagus tuh Mas? Kebetulan, para pemuda di desa saya sedang berupaya untuk membuat ruang baca. Atau tepatnya taman baca. Melihat susunan buku, dan tata ruangnya, sepertinya ini menarik untuk saya ceritakan ke teman-teman saya.

    Trims, Salam Kenal

  9. Menarik juga tempatnya, jadi pengen mampir kapan-kapan. Meskipun tempatnya kecil, tapi sepertinya punya koleksi buku yang oke.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker