Manfaat Berinvestasi Untuk Kaum Milenial
Assalamualaikum kawan, untuk kalian yang masih dalam usia generasi milenial, apakah sudah mempersiapkan masa depan kalian dengan matang. Banyak loh, cara mudah mempersiapkan masa depan dengan baik dan gak ribet tentunya. Salah satunya adalah dengan cara berinvestasi, bisa berupa reksa dana. Yup, investasi adalah salah satu cara terbaik untuk mempersiapkan diri di masa depan.
Namun, untuk memulai investasi kita harus mempersiapkan diri dengan memperhatikan segala aspek. Banyak aspek yang kita harus cermati untuk memulai investasi. Jangan karena tergiur dengan keuntungan yang besar tetapi bisa menjadi jebakan. Salah satu cara yang mudah untuk mengetahui apakah perusahaan yang ingin kalian invest.
Bagus atau tidaknya bisa kalian cek di website OJK, karena sekali lagi, jika ingin memulai investasi termasuk untuk generasi milenial. Hendaknya mencari banyak informasi terlebih dahulu agar tidak menyesal ke depannya. Oh ya kawan, berbicara tentang investasi, salah satu yang sudah saya singgung di paragraph pertama adalah reksa reksa dana.
Investasi Reksa Dana Untuk Milenial
Jadi, apa sih reksa dana itu? Sebelum memulai untuk investasi reksa dana kita harus mengetahui apa itu reksa dana. Menurut beberapa sumber yang saya baca, reksa dana adalah suatu pola investasi alternatif untuk masyarakat yang sudah memiliki modal. Khususnya masyarakat yang memiliki modal kecil dan tidak memiliki banyak waktu dan keahlian untuk menghitung risiko dari investasi yang mereka lakukan.
Oh ya kawan, reksa dana sendiri sudah diatur loh oleh undang-undang negara kita, menurut Undang-Undang Pasar Modal nomor 8 Tahun 1995 pasal 1, ayat (27):”Reksa dana adalah wadah yang dipergunakan untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal untuk selanjutnya diinvestasikan dalam portofolio efek oleh Manajer Investasi.”
Jenis Investasi Reksa Dana
Setelah kalian mengetahui apa itu reksa dana, sekarang saya akan membahas apa saja sih, jenis-jenis investasi dari reksa dana yang bisa dijadikan referensi generasi milenial untuk mulai berinvestasi. Dari beberapa sumber yang saya baca, reksa dana itu terbagi menjadi empat yaitu :
- Reksa dana Pasar Uang
Jenis yang pertama ini adalah pemodal yang melakukan investasi pada jenis instrumen investasi pasar uang dengan masa jatuh tempo kurang dari satu tahun. Bentuknya bisa berupa time deposit (deposite berjangka), certificate of deposite (sertifikat deposito), Sertifikat Bank Indonesia (SBI), Surat Berharga Pasar Uang (SPBU) dsb. Jenis reksadana ini adalah jenis yang memiliki risiko paling rendah loh.
- Reksa dana Pendapatan Tetap
Nah yang kedua ini adalah salah satu reksa dana yangmana pemodal berinvestasi minimal 80% dari aktivitasnya dalam bentuk efek hutang atau obligasi.
- Reksa dana Campuran
Salah satu jenis yangmana kita sebagai pemodal investasi dana dalam bentuk prtofolio yang sangat bervariasi. Jenis reksadana ini investasinya dapat berua saham yang dikombinasikan dengan obligasi
- Reksa dana Saham
Jenis reksa dana yang terakhir ini yaitu kita sebagai pemodal menginvestasikan sekurang-kurangnya 80% aktivanya dalam bentuk efek bersifat ekuitas. Mirip-mirip dengan reksadana pendapatan tetap dalam poin kedua tadi.
Manfaat Investasi Reksa Dana
Sekarang kalian sudah tahukan, sekilas tentang beberapa jenis investasi reksa dana. Ada banyak keuntungan dalam berinvestasi reksa dana kawan, terutama kaum milenial yang ingin berinvestasi. Dalam reksa dana ada beberapa manfaat yang kita dapatkan tetapi, juga pasti ada risiko-risiko yang bisa saja kita alami.
Ada beberapa keuntungan atau manfaat dalam reksa dana yaitu :
- Biaya yang Rendah
Karena reksa dana adalah jenis investasi yang menghimpun banyak pemodal dan dikelola secara professional. Biaya transaksi reksa dana menjadi lebih rendah disbanding dengan yang melakukan investasi secara langsung di bursa efek.
- Potensi Return Tinggi
Keuntungan reksa dana ini dapat dirasakan dalam jangka waktu yang panjang. Menjadikan hal ini cocok untuk kaum milenial dalam mempersiapkan masa depannya dengan jenis investasi ini.
- Lebih Aman
Karena biaya yang rendah juga menjadikan reksa dana memilik risiko yang rendah juga. Dana investasi yang kita setor pun dititipkan melalui rekening bank khusus atau lebih dikenal sebagai Bank Kustodian.
Jadi, kalian generasi milenial sudah tahu kan apa saja keuntungan dari reksa dana. Tunggu apalagi, kalau kalian tertarik dengan investasi yang satu ini. Kalian bisa memulainya di Ajaib, karena Ajaib memungkinkan kalian untuk menghemat 4% dari return, dibandingkan dengan bank yang mengenakan biaya transaksi untuk reksa dana yang sama.
~Terima kasih
One Comment